Aplikasi ERP

Perkembangan teknologi yang kian maju membuat beberapa penyedia layanan mengembangkan sistem Enterprise Resource Planning menjadi lebih baik. Berikut ini beberapa aplikasi terbaik yang bisa Anda gunakan.

SAP

Aplikasi pertama yang bisa digunakan adalah SAP (System Application and Product in Data Processing) yang dikembang oleh Jerman pada tahun 1972. Aplikasi ini telah banyak digunakan oleh perusahaan besar di Indonesia seperti PT. Pertamina, PT. POS Indonesia, PT. Telkom, dll.

ERPNext

Jika Anda mencari aplikasi yang bersifat open source maka Anda bisa menggunakan ERPNext.

ERPNext

Aplikasi ini mampu menyederhanakan penjualan dan manajemen persediaan dari usaha Anda.

Aplikasi ini cocok untuk digunakan pada usaha yang bersifat kecil menengah dikarenakan memiliki fitur yang sederhana.

Anda bisa langsung menuju website ERPNext untuk informasi lebih lanjut.

Compiere

Compiere adalah aplikasi yang memiliki keunggulan dibidang manajemen yang efisien.

Compiere

Dengan biaya yang rendah, Anda dapat membuat serta merencanakan sumber daya manajemen gudang yang dapat di-host melalui sistem Cloud untuk meminimalkan biaya pemeliharaan dan perawatan.

Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa menuju website Compiere.

Oracle ERP

Aplikasi keempat yang bisa digunakan adalah Oracle yang didirikan di Amerika Serikat pada tahun 1977.

Oracle ERP

Beberapa perusahaan besar di Indonesia menggunakan aplikasi yang dibuat oleh Oracle seperti PT. HM Sampoerna, PT. Panamas, PT. Jasa Marga, dan PT. Handal Logistik Nusantara.

Anda bisa menuju website Oracle ERP untuk informasi lebih lanjut.

Leave a Comment